Ketum PBNU Prof Dr KH Said Aqil Siroj menegaskan, siapapun yang memprovokasi dan ingin melakukan hal-hal negatif yang mengganggu NKRI harus dilawan.
"Siapapun yang ingin melakukan hal-hal yang negatif mengganggu keutuhan NKRI harus kita sikapi dan kita lawan. Karena mereka (yang akan mengganggu NKRI) itu musuh bangsa, dan musuh kita semua," tegas Kiai Said dalam pernyataan sikapnya Senin (16/11/2020) sore.
Ketum Persahabatan Ormas-Ormas Islam dan Ormas Keagamaan Indonesia ini juga minta masyarakat Indonesia, khususnya umat Islam, mengawal, menjaga, merawat dan mengawal keutuhan dan keselamatan NKRI menyongsong 100 tahun usia kemerdekaan.
"Kita pertahankan eksistensi keutuhan NKRI, jangan biarkan ada sekelompok orang yang punya agenda ingin merusak keutuhan NKRI ini," tandas Kiai Said. (teruskan baca di bawah ...👇👇👇)
https://politikandalan.blogspot.com/2020/11/ketum-pbnu-siapa-pun-provokator-yang.html
Ia juga minta masyarakat Indonesia, khususnya umat Islam, untuk tidak mudah terprovokasi kelompok-kelompok yang ingin menghancurkan keutuhan NKRI. Perjuangan founding father dalam membangun bangsa Indonesia harus kita pertahankan.
"Faunding father kita yang membangun bangsa dalam wadah NKRI yang lintas agama, budaya, suku, ras, dan peradaban, harus kita pelihara," tuturnya.
"Mari kita rawat dan cintai NKRI ini dengan semangat ukhuwah wathaniyah dengan solidaritas sebangsa dan setanah air," tutup Ketum PBNU KH Saif Aqil Siroj. (*)
Ia juga minta masyarakat Indonesia, khususnya umat Islam, untuk tidak mudah terprovokasi kelompok-kelompok yang ingin menghancurkan keutuhan NKRI. Perjuangan founding father dalam membangun bangsa Indonesia harus kita pertahankan.
"Faunding father kita yang membangun bangsa dalam wadah NKRI yang lintas agama, budaya, suku, ras, dan peradaban, harus kita pelihara," tuturnya.
"Mari kita rawat dan cintai NKRI ini dengan semangat ukhuwah wathaniyah dengan solidaritas sebangsa dan setanah air," tutup Ketum PBNU KH Saif Aqil Siroj. (*)
Source : https://www.timesindonesia.co.id/read/news/309947/ketum-pbnu-siapa-pun-provokator-yang-ganggu-keutuhan-nkri-kita-lawan
[
No comments:
Post a Comment